Galang untuk bayi penderita hydrocepalus

PAPIKA STMIK PRINGSEWU GALANG DANA UNTUK BAYI PENDERITA HYDROCEPALUSWritten byadmin|June 10, 2015|1STMIK PRINGSEWU– Putra pertama pasangan Nofriyanto yang bekerja sebagai buruh dan Lusiana sehari-hari sebagai ibu rumah tangga tinggal di Desa Karanganyar Kecamatan Gedongtataan Kabupaten Pesawaran, M. Tegar Kurniawan menderita penyakit hidrocepalus sejaklahir 2 Agustus 2014.Kondisi tersebut mengetuk Putra Putri Kampus (PAPIKA) STMIK Pringsewu untuk menggalang dana membantu pengobatan M. Tegar Kurniawan. Wiwin Widya Wati selaku Ketua penggalangan dana mengatakan, kondisi anak tersebut sangat memprihatinkan. Kedua orang tuanya hanya seorang buruh dan sebagai pekerja rumah tangga, saat ini dua kali melakukan operasi. Pertama melalui BPJS, kedua dibantu oleh seorang donatur yang enggan disebutkan namanya. Oleh karena itu kami melakukan penggalangan dana guna menambah biaya pengobatan.Penggalangan dana dilakukan di Rest Area Kabupaten Pringsewu dengan mengedarkan kotak sumbangan kepada pengunjung dilokasi tersebut. Kami akan melakukan penggalangan dana secara berkesinambungan, pungkas wiwin.

Komentar